Langkah - Langkah Memperbaiki PC Secara Umum
Komputer merupakan piranti penting bagi
anda yang berprofesi di perkantoran maupun instansi baik swasta maupun negeri,
bahkan para pelajar juga memerlukannya. Tapi jika komputer anda rusak tahukah
anda cara memperbaikinya?.Adapun langkah-langkah memperbaiki PC secara umum
yaitu:
a. Cek sambungan kabel power supply utama
dan kabel tegangan DC.
b. Cek sambungan kabel keyboard.
c. Cek sambungan kabel monitor dan kabel
daya monitor.
d. Cek konfigurasi setting CMOS
e. Cek sambungan kabel power dan kabel data
drive.
f. Cek semua daughter board atau card yang
terpasang pada slot I/O
g. Cek sambungan saklar reset
h. Cek posisi kunci keyboard
i. Cek semua IC yang terpasang
j. Cek disket boot di drive A
k. Cek sambungan speaker
Hidupkan komputer, cek kipas power supply
jika berputar lakukan diagnosa berikut:
POST
Setiap kali komputer dihidupkan secara
otomatis akan memulainya dengan langkah diagnosa yang dikenal dengan POST. POST
ini akan memeriksa dan menguji semua komponen-komponen sistem. Jika saat POST
terjadi problem, suatu pesan akan disampaikan pada pengguna. Pesan tersebut
dapat berupa : pesan tampilan dilayar, suara beep, atau kedua-duanya. Indikasi
dari adanya masalah sewaktu POST dinyatakan :
-Kode kesalahan -> dua sampai lima digit
angka
-Pesan kesalahan ->
pesan singkat dalam bahasa Inggris (ada
beberapa pesan yang menunjukkan problemnya)
-Kode beep -> suara beep berurutan
Diagnosa umum
Diagnosa ini meliputi : konfigurasi sistem,
perubahan konfigurasi sistem, dan format disk. Diagnosa mencari dan memecahkan
kerusakan
Diagnosa ini meliputi tiga kategori, yaitu
:
a) software (bad command or file name, disk
not ready, internal error,overflow)
b) configuration error code (configuration
too large for memory, 201 error - system unit, 601 parity chech x)
c) system lockup.
Jika selama pengecekan dari setiap tahap
diatas maka kerusakan itu dengan cara mengganti dengan yang baru.
0 komentar:
Posting Komentar